sebuah ramalan cinta

angin meniup awan
memberitahu pertanda
hari ini akan berat

kata mereka :
'hujan akan turun disertai angin kencang'
tetapi tetap saja petani masih meladang

tak peduli ramalan cuaca
tak peduli juga kata orang tentang kita
bukankah dia seperti cuaca
hanya kirakira kita tak cocok

kita ikut saja kata hati petani yang meladang
sebagaimana mereka hanya menerka dengan hati
mereka panen dan tetap hidup bukan

tak seperti ramalan cuaca
hanya menerka kirakira

Comments

Popular posts from this blog

Pertanyaan-pertanyaan tentang: Apakah Para Blogger Sudah Mati?

Tjoen Tek Kie Nama Toko Obat Kuno di Jalan Sulawesi

Thoeng dan Pecinan di Makassar